id
HOME / BROKER / TICKMILL / REVIEW

Profil dan Review Broker Tickmill

Tickmill adalah broker penyedia layanan trading forex dan CFD dengan spread mulai 0.0 pips dan leverage hingga 1:500. Broker ini menyediakan kontes trading NFP setiap bulan dan welcome bonus $30.

Tickmill merupakan broker forex yang telah cukup banyak dikenal oleh broker Indonesia. Berdiri sejak tahun 2014,  broker Tickmill dengan cepat berekspansi secara global dan mengantongi multi regulasi dari beberapa negara.

Menurut data statistik di website resminya, Tickmill telah melayani lebih dari 20 negara, rerata waktu eksekusi 0.20 detik, dan volume trading mencapai lebih dari 142 juta dolar per bulan.

Per tahun 2021, Tickmill Group telah mengembangkan usahanya dengan mendirikan cabang yang teregulasi di FCA Inggris dan CySec Siprus. Trader Indonesia yang bergabung di Tickmill memperoleh layanan kelas internasional dengan regulasi FSA Seychelles dengan No. Lisensi SD008.

Salah satu keunggulan Tickmill yang banyak diincar oleh trader Indonesia adalah program rebate kompetitif, tersedia akun syariah, serta pilihan instrumen trading yang beragam. Spread yang ditawarkan oleh Tickmill serendah 0.0 pips, sehingga broker yang menggandeng Kiana Danial (Invest Diva) ini sering direkomendasikan bagi para scalper.

Selain akun demo, Tickmill menyediakan 3 akun trading riil berupa: Pro, Classic, dan VIP. Pada akun Pro dan Classic, minimum deposit yang disarankan pada masing-masing akun sebesar 100 USD. Sementara pada akun VIP, minimum balance yang disyaratkan sebesar 50,000 USD. Leverage maksimal yang diberikan sebesar 1:500, dengan lot minimal mulai dari 0.01. Bagi trader yang mengincar trading spread 0.0, bisa membuka akun Pro.

Selain kondisi trading yang cukup newbie-friendly, Tickmill juga cukup digemari karena menyediakan beragam kompetisi trading serta transparansi informasi perusahaan yang memadai. Nama-nama besar seperti Barclays, Morgan Stanley, Citi, Bank of Amerika tercantum sebagai penyedia likuiditas pada layanan perusaan Tickmill.

Bagi trader yang menyukai kompetisi trading, Tickmill juga menggelar beberapa event yang dapat dipilih. Melalui kontes "Trader Of The Month", trader-trader yang memiliki saldo di atas 500 USD secara otomatis berkesempatan meraih hadiah sebesar 1000 USD. Selain itu, tersedia juga kontes trading tebak NFP yang digelar setiap bulan.

Platform trading yang disediakan oleh Tickmill saat ini adalah MetaTrader4, yang dapat diakses melalui Windows, MacOS, Android, iOS dan WebTrader. Bagi trader yang mengandalkan EA, bisa memasangnya pada platform MT4 ini. Tickmill juga menyediakan layanan VPS serta sinyal trading dengan fitur notifikasi terbaru.

Opsi deposit dan withdrawal broker Tickmill di Indonesia bisa terbilang standar, meliputi Wire Transfer, Fasapay, Neteller, Visa, Skrill, Sticpay, dan Webmoney. Tickmill menawarkan pengalaman trading yang mulus dengan eksekusi secepat kilat, serta akses ke Tools dan sumber daya trading yang telah meraih beragam penghargaan.

Nama Broker Tickmill
Website Klik di sini untuk website resmi broker Tickmill
Perusahaan Tickmill Group
Didirikan Pada 2014
Kantor Pusat Office 3, F28 Eden Plaza, Eden Island, Mahe, Seychelles
Regulator FSA Seychelles dengan No. Lisensi SD008, juga ada regulasi FCA Inggris dan CySEC Siprus 
Layanan Konsumen Telepon, email, website
Kontak Tickmill Phone: (+248) 4347072, Email:info@tickmill(dot)com
Bahasa website Tersedia bahasa Indonesia
Deposit Dan Penarikan Wire Transfer, Fasapay, Neteller, Visa, Skrill, Sticpay, dan Webmoney
Analisa Ahli ✔️
Program Kemitraan ✔️
Konten Edukasi ✔️

Platform trading Metatrader4
Instrumen trading Forex, indeks dolar dan komoditas minyak, logam mulia, obligasi
Spread Mulai dari 0.0 di akun Pro
Minimum deposit awal 100 USD
Mata Uang Akun USD, EUR, GBP
Leverage 1:500
Lot Minimum 0.01
Jenis Akun Tickmill Pro, Classic, VIP
Akun Bebas Swap (Swap-free) ✔️
Segregated Account ✔️
Scalping ✔️
Eksekusi Order Instan
One-Click Execution ✔️
Expert Advisor ✔️
Promosi Kontes Trader of the Month, Kontes NFP Machine, Spread rendah mulai 0 pips
Komisi 2 per side per 100,000 traded (akun pro)
1 per side per 100,000 traded (akun VIP)
Fitur lainnya VPS, Autochartist, Pelican Copy Trading
Copy Trading ✔️
Bonus Welcome Bonus 30 USD
Akun Zero Spread ✔️

 

Keuntungan Trading di Tickmill

  • VPS Eksklusif
    Dalam penyediaan layanan VPS, Tickmill bekerjasama dengan BeeksFX. Sebagai nama yang cukup tenar di kelasnya, BeeksFX menghadirkan akses ke jaringan latensi yang sangat rendah dan meningkatkan performa EA. Trader Tickmill akan keuntungan eksklusif berupa diskon 20% untuk semua paket, fitur Quick Setup, Live Chat 24/7 serta dukungan email.

  • Fitur Copytrading Pelican
    Tickmill menyediakan platform Copytrading Pelican, yang dapat dijalankan pada perangkat iOS dan Android. Tak hanya menyalin aktivitas trading para mentor handal, trader juga diberi akses untuk chat, melacak dan menganalisis pola kinerja para profesional. Pengelolaan risiko juga diserahkan pada trader pengikut, disesuaikan dengan banyaknya strategi trading yang diinginkan.

  • Penawaran Partnership dalam 3 Variasi
    Tickmill menawarkan 3 bentuk program partnership, berupa Introducing Broker, Multi Account Manager, dan Tickmill Prime. IB mendapatkan bayaran 10 USD per lot pada akun Klasik dan 2 USD per lot pada akun Pro dan VIP. Jika klien membuka akun Pro berdasarkan rekomendasi IB, tersedia diskon komisi 5%.
  • Kontes Trader of the Month
    Merupakan kontes berhadiah 1000 USD tanpa proses pendaftaran apapun. Semua trader yang memiliki akun live dengan balance minimal 500 USD akan dimonitor oleh tim manajemen Tickmill, dan mereka yang memiliki profit serta manajemen risiko terbaik akan dipilih sebagai pemenang. Pemilihan pemenang dilakukan setiap bulan, dan hadiah bisa di-withdraw tanpa batasan apapun.

  • Kontes NFP Machine
    Merupakan kontes bulanan yang memberikan hadiah pada kontestan penebak angka NFP. Hadiah sebesar 500 USD apabila angka tebakannya sama persis, atau sebesar 200 USD apabila angka tebakannya hanya mendekati.

  • Welcome Bonus 30 USD
    Pendaftar baru memiliki kesempatan untuk membuka akun modal trading gratis, tanpa harus melakukan setoran. Akun Welcome Bonus ini sangat mudah untuk dibuka dan profit trading yang diperoleh bisa di-withdraw.

 

Penghargaan yang Diperoleh Tickmill

Tickmill adalah bagian dari grup perusahaan global yang terdiri dari: Tickmill Ltd, Tickmill UK Ltd, Tickmill Europe Ltd, Tickmill Asia Ltd, dan Tickmill South Africa (Pty) Ltd. Perusahaan ini telah memenangkan beberapa penghargaan bergengsi karena menunjukkan keunggulannya dalam industri forex, meliputi layanan dan dukungan klien, kondisi, serta teknologi trading mutakhir.

Penghargaan yang pernah diterima antara lain:

  • Broker #1 untuk Komisi dan Biaya dari Forexbrokers.com
  • Broker Komoditas Terbaik dari Rankia Markets Experience Expo
  • Pengalaman Trading Terbaik dari Forex Brokers Award 2020
  • Broker Penyedia Paket Edukasi Terbaik dari Global Brands Magazine

Sederet penghargaan Tickmill lainnya yang lebih lengkap bisa Anda lihat langsung di situs resmi Tickmill.


Education


Disclaimer